loader image
021- 2510670
sekretariat@yayasan-iki.or.id

IKI Fasilitasi Nikah Massal Warga Tionghoa Parungpanjang

IKI Fasilitasi Nikah Massal Warga Tionghoa Parungpanjang

3,642 views
IKI Fasilitasi Nikah Massal Warga Tiongho Parungpanjang Bogora
Facebook
Twitter
WhatsApp
Email

 

PARUNGPANJANG, IKI

 

Institut Kewarganegaraan Indonesia (IKIgandeng Disdukcapil Kabupaten Bogor fasilitasi nikah massal warga Tionghoa di Kampuk Simpak, Desa Jagabaya, Kec Parungpanjang Kab. Bogor Jawa Barat pada Jumat (3/12/2021).

 

Akta nikah merupakan salah satu identitas yang melekat pada setiap warga negara Indonesia sebagai dokumen sah. Selain itu masih ada akta lahir, akta kematian, kartu keluarga, kartu tanda penduduk, kartu identitas anak.

” Dengan memiliki kelengkapan dokumen kependudukan memastikan warga Tionghoa mendapatkan hak nya sebagai warga negaradan bisa  mengurus sekolah anak, mengurus sertifikat tanah dan urusan lainnya” ujar Tomi, sapaan Albertus Pratomo saat berbicara membuka acara.

 

Nikah massal itu digelar di Vihara Dharma Mulia  mulai jam 10 pagi hingga Pukul 13.00 WIB. Perjalanan menuju Kampung Simpak menempuh jarak hampir dua jam lebih dari Jakarta.

Peserta nikah massal itu diikuti oleh 13 pasang suami istri yang telah melakukan nikah secara Agama Budha sebelumnya. Sebagian dari mereka telah memiliki cucu. Anak cucu mereka telah memiliki dokumen sah secara kenegaraan.

Selain akta pernikahan,  warga setempat juga mendapat pelayanan kartu keluarga, kartu tanda penduduk, dan akta kelahiran untuk anak cucu mereka yang jumlahnya mencapai 132 dokumen.

Pernikahan mereka jauh sebelum reformasi 1998, persoalan diskriminasi ras dan besaran biaya pernikahan yang mahal menjadikan mereka hidup tanpa dokumen meski nenek moyang mereka telah berada di Indonesia sebelum Indonesia merdeka.

Pejabat Disdukcapil Kab Bogor menyerahkan Dokumen Akta Nikah kepada pasangan keluarga Tionghoa yang mengikuti nikah massal
Jumat (3/12/21)
Foto IKI

Mereka warga Tionghoa yang sederhana dan poduksi pertanian adalah sumber utama perekonomian mereka hingga kini.  Hal ini  terlihat dari sawah-sawah dan ladang tanaman palawija sekitar perkampungan.

Selain mereka yang hari itu melakukan nikah massal untuk memperoleh dokumen atau akta pernikahan masih ada yang belum mengikuti karena persoalan koordinasi,  ujar Ice Rohati relawan IKI di perkampungan tersebut.

Penyelenggaraan nikah massal, tetap menerapkan protokol kesehatan dipimpin langsung oleh Sekretaris Umum IKI,  Albertus Pratomo dan, Waketum IKI KH Saifullah Ma`shum peneliti senior IKI Prasetyadiji, Swandy Sihotang, Eddy Setiawan serta pejabat dari Dinas Dukcapil Kabupaten Boogor.

 

Tags:

Kirim opini anda disini

Kami menerima tulisan berupa opini masyarakat luas tentang kewarganegaraan, administrasi kependudukan, dan diskriminasi

Klik Disini

Related Post

Foto Penyerahan Dokumen Kependudukan
Berita
Prasetyadji

南丹格朗市人口与民事登记局向孤儿院儿童发放人口登记文件

南丹格朗市讯)南丹格朗市人口与民事登记局近日向当地多家孤儿院移交并发放人口与民事登记文件。该项工作在印度尼西亚公民研究院基金会(IKI 基金会)的协调与协助下开展,旨在切实保障孤儿院儿童依法享有基本行政身份权利。 本次接受相关服务的孤儿院包括位于Pamulang的 Pintu Elok 孤儿院、位于Bumi Serpong Damai的 Mekar Lestari 孤儿院,以及同样坐落于 BSD 地区的 Suaka Kasih Bunda 孤儿院。 在经历较为漫长的行政办理流程后,来自西加里曼丹省桑高县的10名儿童,以及来自南尼亚斯县的6名儿童,最终顺利转入 Pintu Elok

Baca Selengkapnya »

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Follow us on

Jangan ragu untuk menghubungi kami
//
Eddy Setiawan
Peneliti Yayasan IKI
//
Prasetyadji
Peneliti Yayasan IKI
Ada yang bisa kami bantu?